Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Mengenal Kode Plat Nomor Pulau Sumatera

    


Plat nomor kendaraan adalah identitas sebuah kendaraan, baik itu roda empat seperti mobil pribadi, roda enam dan delapan seperti bus, truk, maupun kendaraan roda dua seperti motor. Kode plat nomor kendaraan di setiap wilayah berbeda-beda.

Tidak hanya nomor plat kendaraan saja yang berbeda-beda, kode plat untuk wilayah juga berbeda-beda. Sebagai warga negara Indonesia yang baik, sudah jadi keharusan mengetahui daftar kode plat nomor Indonesia terbaru.

Itu membuat kita dapat mengetahui saat melihat kode plat kendaraan di wilayah kita dari daerah mana kendaraan tersebut berasal dengan tahu nama kode plat tiap-tiap wilayah Indonesia.

Tanda Nomor Kendaraan Bermotor (TNKB) atau juga sering disebut pelat nomor atau nopol (singkatan dari nomor polisi) adalah pelat aluminium tanda nomor kendaraan bermotor di Indonesia yang telah didaftarkan pada Kantor Bersama Samsat. Di bawah Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 22 Tahun 2009, TNKB beserta STNK dan juga BPKB, merupakan bagian dari registrasi dan identifikasi kendaraan (Regident), serta bukti kepemilikan kendaraan bermotor yang sah.

Kode plat kendaraan atau dikenal dengan sebutan nomor polisi ini harus diketahui kamu yang ingin membeli motor bekas secara online atau mengikuti lelang motor online.

Dengan begitu, kamu bisa tahu harus membayar pajak kendaraan motor bekas. Buat kamu yang penasaran dengan daftar kode nomor kendaraan, mari simak pemaparan lengkap berikut.

 

Nama Kode Plat Nomor di Sumatra 

Ada sebelas kode plat nomor kendaraan dari Sumatra. Masing-masing nomor plat dibagi untuk satu daerah di Sumatera. Berikut rinciannya:

41. BA

Provinsi Sumatera Barat adalah area yang menggunakan kode plat BA.

42. BB

BB adalah nomor kode plat nomor untuk daerah yang ada di Provinsi Sumatera Utara Bagian Barat. 

43. BD

Bengkulu adalah wilayah dengan plat nomor kendaraan BD.

44. BE

Daerah di Sumatera yang menggunakan nomor kode ini adalah Lampung.

45. BG

BG adalah kode plat kendaraan bermotor yang berasal dari Sumatera Selatan.

46. BH

Kode nomor polisi kendaraan BH untuk daerah Jambi.

47. BK

Kode BK dipakai untuk kendaraan bermotor daerah Sumatera Utara Bagian Timur.

48. BL  

Kode BL digunakan untuk plat nomor kendaraan untuk Aceh.

49. BM 

Plat nomor kendaraan untuk Riau.

50. BN

Plat nomor kendaraan untuk area Bangka Belitung. 

51. BP

Kode plat untuk Kepulauan Riau.

 

Plat nomor Sumatera :

BL, BB, BK, BA, BM, BH, BD, BP, BG, BN, BE

Sama dengan pulau lainnya, Sumatera juga memiliki plat nomor berbeda-beda seperti plat BL untuk Aceh, plat BK untuk Sumatera Utara Bagian Timur dan plat BA untuk Sumatera Barat. Berikut daftar selengkapnya macam macam plat nomor kendaraan di Sumatera. 

Kode Plat Nomor

Nama Wilayah

BL

Aceh

BB

Sumatera Utara Bagian Barat

BK

Sumatera Utara Bagian Timur

BA

Sumatera Barat

BM

Riau

BH

Jambi

BD

Bengkulu

BP

Kepulauan Riau

BG

Sumatera Selatan

BN

Bangka Belitung

BE

Lampung

Posting Komentar untuk "Mengenal Kode Plat Nomor Pulau Sumatera"